P Pengaruh Pemberian Aromaterapi Lemon Terhadap Skala Nyeri Pada Pasien Dengan Kanker Serviks Di RSUD Ulin Banjarmasin The Effect Of Lemon Aromatherapy On The Pain Scale In Patients With Cervical Cancer At Ulin Banjarmasin Hospital

Main Article Content

Mulhimah Mulhimah
Novalia Widiya Ningrum
Ika Avrilina Haryono

Abstract

Latar Belakang: Kanker serviks menempati urutan kedua sebagai penyakit kanker terbanyak diderita oleh perempuan. RS Ulin menunjukan peningkatan kasus penderita Kanker Serviks yang dirawat dalam tiga tahun terakhir. Keluhan paling sering dirasakan penderita adalah nyeri. Pemberian aromaterapi Lemon dapat menjadi alternatif terapi non farmakologi untuk mengatasi keluhan nyeri. Kandungan limeone dalam Lemon bekerja menghambat prostaglandin sehingga dapat mengurangi nyeri.


Tujuan: Untuk mengetahui pengaruh pemberian aromaterapi lemon terhadap skala nyeri pasien dengan kanker serviks.


Metode: Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah Quasi Eksperimen dengan rancangan NonEquivalent Control Group dan teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Instrumen pengambilan data menggunakan penilaian nyeri wajah (WBS).


Hasil: Berdasarkan penelitian hasil uji Mann Whitney diperoleh nilai p 0,001<0,05 terdapat pengaruh pemberian aromaterapi lemon terhadap skala nyeri dengan nilai p = 0,001. Penerapan aromaterapi Lemon dapat menurunkan skala nyeri melalui endokrin dan sistem syaraf. Kandungan limeone yang terdapat dalam Lemon dapat menghambat sistem kerja prostaglandin sehingga dapat mengurangi rasa nyeri. Wangi yang dihasilkan aromaterapi Lemon akan menstimulasi talamus untuk mengeluarkan enkefalin, berfungsi sebagai penghilang rasa sakit alami.


Simpulan: Berdasarkan hasil penelitian pemberian aromaterapi lemon sebagai terapi komplementer berpengaruh terhadap penurunan skala nyeri pasien dengan kanker serviks

Article Details

How to Cite
Mulhimah, M., Ningrum, N. W., & Haryono, I. A. (2023). P Pengaruh Pemberian Aromaterapi Lemon Terhadap Skala Nyeri Pada Pasien Dengan Kanker Serviks Di RSUD Ulin Banjarmasin: The Effect Of Lemon Aromatherapy On The Pain Scale In Patients With Cervical Cancer At Ulin Banjarmasin Hospital. Proceeding Of Sari Mulia University Midwifery National Seminars, 5(1). Retrieved from https://ocs.unism.ac.id/index.php/PROBID/article/view/1126
Section
Articles

References

Andarwulan, S. (2020). Terapi Komplementer Kebidanan - S.Andarwulan - Google Buku. Guepedia.

Anifah, D. R. (2018). Aplikasi Aroma Terapi Lavender Dengan Metode Inhalasi Pada Ny. R Untuk Mengatasi Nyeri Akut Gastritis. Universitas Muhammadiyah Magelang, 4–11.

Bare & Smeltzer. (2012). Buku Ajar Keperawatan Medikal Bedah Brunner & Suddart (Agung Waluyo (ed.); 8 Volume 2). EGC.

Direktorat Jenderal Pengendalian dan Pencegahan Penyakit. (2019). Penyakit Kanker di Indonesia Berada Pada Urutan 8 di Asia Tenggara dan Urutan 23 di Asia – P2P Kemenkes RI. Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.

Dwi Fitrianingrum, E., Mareta Program Studi Ilmu Keperawatan Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Magelang (2018). Hipnosis 5 Jari Berpengaruh Pada Penurunan Nyeri Post Sectio Caesarea. Menara Medika, 1(1).

Girsang, V. I., Afriani, D., Saragih, F. L., Octavia, Y. T., Farmasi, F., & Kesehatan, D. I. (2021). Karakteristik Pasien Penderita Kanker Serviks Di Rumah Sakit Umum Pusat Provinsi Sumatera Utara. JURNAL TEKNOLOGI KESEHATAN DAN ILMU SOSIAL (TEKESNOS), 3(1), 129–150. https://ojs.htp.ac.id/index.php/tekesnos/article/view/2195

Infodatin Kemenkes RI. (2020). Beban Kanker Di Indonesia. https://www.kemkes.go.id

Kadri, H., & Fitrianti, S. (2020). Pengaruh Aromaterapi Lemon terhadap Penurunan Intensitas Nyeri Post Operasi Laparatomi di Ruang

Bedah RSUD Raden Mataher Jambi. Jurnal Akademika Baiturrahim Jambi, 9(2)

Liani, E. V., W, A. Y., Rahayu, T., & Distinarista, H. (2020). Kombinasi Terapi Murottal Al-QuR’an Surat Ar-Rahman Dan Warna Hijau Dapat Menurunkan Nyeri Pada Pasien Kanker Serviks. KONFERENSI ILMIAH MAHASISWA UNISSULA (KIMU) 3 Universitas Islam Sultan Agung.

Listiani, U. (2018). Perbedaan Skala Nyeri Sebelum Dan Sesudah Diberikan Aromaterapi Lemon Untuk Mengurangi Nyeri Menstruasi (Dismenore) Pada Mahasiswi Keperawatan Universitas Muhammadiyah Semarang.

Melastuti, E., Viyanti, R., & Suyanto, S. (2021). Pengaruh Terapi Kombinasi Progressive Muscle Relaxation Dan Aromaterapi Lemon Terhadap Nyeri Pada Pasien Kanker. Jurnal Keperawatan Dan Kesehatan, 12(2), 87–91. https://doi.org/10.54630/jk2.v12i2.152

Permata Sari, R. (2019). Upaya Peningkatan Cakupan Pemeriksaan Inspeksi Visual Dengan Asam Asetat (IVA) Di Dinas Kesehatan Kota Solok. In Jurnal Kesehatan Andalas (Vol. 8, Issue 3). http://jurnal.fk.unand.ac.id

Rahmania, E. N., Natosba, J., & Adhisty, K. (2020). Pengaruh Progressive Muscle Relaxation Sebagai Penerapan Palliatif Care Terhadap Nyeri Dan Kecemasan Pasien Kanker Serviks. BIMIKI (Berkala Ilmiah Mahasiswa Ilmu Keperawatan Indonesia), 8(1), 25–32.

Rahmawati, I. (2018). Efektivitas Aromaterapi Lavender Dan Aromaterapi Lemon Terhadap Instensitas Nyeri Post Sectio Caesarea (SC) Di Rumah Sakit Budi Rahayu Kota Magelang. 10–16.

Rompas, S., Gannika, L., Studi, P., Keperawatan, I., & Kedokteran, F. (2019). Pengaruh Aromaterapi Lemon (Citrus) Terhadap Penurunan Nyeri Menstruasi Pada Mahasiswa Program Studi Ilmu Keperawatan Fakultas Kedokteran Universitas Sam Ratulangi Manado (Vol. 7, Issue 1).RSUD Ulin Banjarmasin. (2022). Register Gynekologi.

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>