H Hubungan kualitas pelayanan anc terpadu Dengan kepuasan ibu hamil di Puskesmas hikun

Isi Artikel Utama

Refmi Eva Yulianti
Ika Friscila
Frani Mariana
Yayuk Puji Lestari

Abstrak

Latar Belakang: kepuasan ibu hamil berhubungan erat dengan pelayanan ANC terpadu Ibu hamil sebagai penggunapelayanan kesehatan mengharapkan pelayanan ANC yang optimal yang diberikan oleh puskesmas sehingga secara tidak langsung berdampak pada peningkatan mutu pelayanan kesehatan, tahun 2023 jumlah pelayanan K1 sebesar 73% dan K4 sebesar 46% Puskemas Hikun.


Tujuan: mengetahui hubungan kualitas pelayanan ANC terpadu dengan kepuasan ibu hamil di Puskesmas Hikun.


Metode: survey analitik kuantitatif dengan pendekatan cross cectional, dan tehnik pengambilan sampel yang digunakan adalah accidental sampling adalah teknik penentuan sampel berdasarkan kebetulan, dimana jumlah sampel didapat sebanyak 68 responden, menggunakan instrumen berupa kuesioner, dengan analisis uji chi square.
Hasil: Karakteristik diperoleh umur ibu hamil tidak berisiko (20-35 tahun) sebanyak 57 (83,8%), umur kehamilan pada umur 8 bulan sebanyak 34 (50%), pekerjaan IRT sebanyak 33 (48,5%), gravida pada primigravida sebanyak 41 (60,2%), dan pendidkan ibu menengah sebanyak 38 (55,9%). Analisis univariat kualitas pelayanan ANC terpadu dengan kategori baik sebanyak 33 (48,5%) dan kepuasan ibu hamil dengan kategori puas sebanyak 35 (51,5%). Analisis bivariat Ada hubungan kualitas pelayanan ANC terpadu dengan kepuasan ibu hamil di Puskesmas Hikun (p.value=0,000<0,05).

Simpulan: kepuasan dalam pelayanan akan mempengaruhi kunjungan ibu untuk datang lagi memeriksakan kandungannya, sebaliknya jika selama pelayanan tidak memberikan rasa nyaman, maka ibu tidak akan datang kembali untuk melakukan pemeriksaan.

Rincian Artikel

Cara Mengutip
Yulianti, R. E., Friscila, I., Mariana , F., & Lestari, Y. P. (2024). H Hubungan kualitas pelayanan anc terpadu Dengan kepuasan ibu hamil di Puskesmas hikun. Proceeding Of Sari Mulia University Midwifery National Seminars, 6(1). Diambil dari https://ocs.unism.ac.id/index.php/PROBID/article/view/1434
Bagian
Articles

Referensi

Cunningham, F. G. (2018). Obstetri Williams. Edisi, 23. Volume.

Dwijayanti, D. A., & Wulandari, F. C. (2019). Gambaran tingkat kepuasan ibu hamil terhadap pelayanan antenatal care di wilayah kerja Puskesmas Panjatan II Kabupaten Kulon Pogo”. Journal Komunikasi Kesehatan Vol.X No.2.

Ernawati. (2018). Peningkatan Kualitas Pelayanan Antenatal Care (ANC) di Puskesmas X. Jurnal Kesehatan Masyarakat, 14(2), 123–130.

Hadi. (2017). Buku Ajar Manajemen Keselamatan Pasien. Deepublish.

Harun, H., & Wijayantono. (2019). Analisis Faktor yang mempengaruhi mutu pelayanan” (Vol. 4, Issue 3, pp. 138–148). e-issn:2528-66510;Volume

Kemenkes, RI. (2020). Pedoman Pelayanan Antenatal Terpadu. Kementerian Kesehatan RI.

Kemenkes RI. (2020). Pedoman bagi ibu hamil, ibu nifas dan bayi baru lahir selama social distancing. Kemenkes RI.

Kemenkes RI. (2020). Pedoman Pelayanan Antenatal Terpadu. Kementerian Kesehatan RI.

Kemenkes RI. (2022). Laporan Akuntabilitas Kerja Instansi Pemerintah (LAKIP) Direktorat Gizi dan Kesehatan Ibu dan Anak. Kementerian Kesehatan RI.

Lupiyoadi. (2016). Manajemen Pemasaran Jasa Berbasis Kompetensi. Salemba.

Manuaba, I. B. G. (2019). Ilmu Kebidanan, Penyakit Kandungan & Keluarga Berencana untuk Pendidikan Bidan. Penerbit Buku Kedokteran EGC.

Nugroho, T. (2015). Buku Ajar Askeb1 Kehamilan. Nuha Medika.

Rahayu, N. P. M., Citrawati, N. K., & Juliawan, D. G. (2019). Hubungan Kualitas Pelayanan Antenatal Dengan Tingkat Kepuasan Ibu Hamil. Journal Center of Research Publication in Midwifery and Nursing, 3(1), 21–27. https://doi.org/10.36474/caring.v3i1.113

Rakhmah, K., Rosyidah, H., & Wulandari, R. C. L. (2021). Hubungan Standar Pelayanan Antenatal Care (ANC) 10 T dengan Kepuasan Ibu Hamil di Wilayah Kerja Puskesmas Tlogosari Kulon Kota Semarang. LINK, 17(mer 1).

Salma, Oktaviyana, C., & Nazari, N. (2021). Hubungan Kualitas Kpuasan Ibu Hamil di Puskesmas Kuta Alam Kota Banda Aceh. Jurnal Ilmu Keperawatan, 9. http://202.4.186.66/JIK/article/view/22078

Sugiyono. (2018). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatig, dan R&D. Alfabeta.

W.H.O. (2017). Depresihttp://repository.unika.ac.id/13294/5/12.60.0248%20Christina%20Thiveny%20Putrianti%20BAB%20IV.pdf. http://repository.unika.ac.id/13294/5/12.60.0248 Christina Thiveny Putrianti BAB IV.pdf

Artikel paling banyak dibaca berdasarkan penulis yang sama

1 2 > >>